Top Ads

Mengenal 7 Format File Image Pada Adobe Photoshop

Mengenal 7 Format File Image Pada Adobe  Photoshop
Mengenal 7 Format File Image Pada Adobe  Photoshop
Format file image merupakan hal penting karena berkaitan dengan penggunaan file image selanjutnya. Pemahakan tentang format file sangat penting untuk, seperti jika anda akan menggunakan image hasil olahan Adobe  Photoshop maka format file yang semua harus anda perhatikan.

Berikut ini penjelasan mengenai beberapa format file image yang sering digunakan.

1) PSD ( Photoshop Dokument )

Format file ini merupakan format hasil dokumen olahan Adobe  Photoshop. Dengan format ini, file image olahan suatu saat dapat dibuka kembali dan dapat dilakukan perubahan atau pengeditan kembali. Pada format PSD , informasi layer alpha chanel sebuah image masih tersimpan. Anda dapat menyimpan sebuah image dengan format ini jika sewaktu-waktu ingin mengeditnya kembali.

2) BMP ( Bitmap Image )

Format file ini bisa digunakan sebagai format grafis pada windows sehingga dapat dibaca oleh program grafis manapun. Informasi yang mampu disimpan oleh format ini yakni kualitas tingkat 1 bit sampai 24 bit. Namun format file ini tidak mampu menyimpan bentuk alpha chanel. Format file ini hanya mampu menyimpan image dalam bentuk mode warna RBG, Graycale, Indexed Color, dan Bipmap.

3) EPS ( Encapsuled Postcript )

Dalam sebuah karya desain grafis, kadang anda tidak hanya akan menggunakan satu program saja, Anda mungkin akan butuh beberapa program. Format file ini bisa anda gunakan sebagai format file untuk pertukaran dokumen file antar program grafis. Anda dapat mengekspor file ke program desain vektor dan layout. Selain itu, dengan format file ini anda dapat lebih mudah mencetak gambar dikenali oleh hampir semua program persiapan cetak.

4) JPD/JPEG ( Join Photographic Expert Group )

Format file ini mampu mengopres objek dengan tingkat kualitas sesuai pilihan yang disediakan. Format file sering dimanfaatkan untuk menyimpan gambar yang akan digunakan untuk keperluan halaman web, mutimedia, dan publikasi elektronik lainnya. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RBG, CMYK,  dan Graycale. Format file ini berukuran relatif lebih kecil dibandingkan dengan forma5t file lainnya.

5) GIF ( Graphic Interchange Format )

Format file ini  didesain untuk meminimalisasi ukuran dan mempercepat tranfer antardokumen. Format file ini merupakan format standar untuk publikasi elektronik dan internet. Format file mampu menyimpan animasi dua dimensi yang akan dipublikasikan pada internet, desain halaman web dan publikasi elektronik.

6) TIF ( Tanged Image Format File )

Format file ini mampu menyimpan gambar dengan lualitas hingga 32 bit. Format file ini juga dapat digunakan untuk keperluan pertukaran antar platform ( PC, Marchintosh, dan Silicon Graphic ). Selain itu, format ini mudah digunakan untuk transfer antarprogram. Format file ini merupakan salah satu format yang dipilih dan sangat disukai oleh para pengguna komputer grafis terutama yang berorientasi pada publikasi ( cetak ). Hampir semua program yang mampu membaca format file bitmap juga mampu membaca format file TIF.

7) PDF ( Portable Document Format )

Format file ini digunakan oelh Adobe Acrobat, dan dapat digunkan oleh grafis berbasis pixel mauun vektor. Format file ini mampu menyimpan gambar dengan mode warna RGB, CMYK, Indexed Color, Lab Color, Grayscale, dan Bipmap. Format file ini sering menggunakan kompresi JPG dan ZIP, kecuali untuk mode warna Bipmap yaitu menggunakan CCIT.

BACA JUGA
1) cara membersihkan noda pada wajah dengan aplikasi photoshop
2) Membuat Duplikasi Layer Pada Photoshop
3) Cerita Inspirasi Anak tentang Kijang dan Macan
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

0 Response to "Mengenal 7 Format File Image Pada Adobe Photoshop"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel