Inilah 3 Jenis Umur Manusia dalam Islam
Inilah 3 Jenis Umur Manusia dalam Islam |
Umur merupakan suatu hitungan hidup manusia. Karena itu banyak orang yang sering berkata kepada manusia yang masih hidup tentang umur. Seperti menanyakan umur berapa tahun dan tak mungkin pula orang yang sudah meninggal ditanyakan tentang umur, yang ada orang yang telah menggal akan ditanya oleh allah untuk apa umur kamu dihabiskan.
Di atas kita telah sedikit berbicara tentang umur. Pada dasarnya umur manusia di dunia ini kurang lebih mencapai 60 tahun. 60 tahun hidup di dunia terbilang cukup panjang namun di mata Allah 60 tahun hanya sedikit sekali. Dan manusia sendiri hidup di dunia hanya sebentar saja dan alam yang kekal abadi kelak di akhirat.
Kita sudah mengetahui kalau manusia hidup di dunia hanya sementara dan diantara banyaknya manusia di dunia ternyata manusia dapat digolongkan menjadi 3 yaitu
1. Manusia yang memiliki umur panjang dan umurnya berkah. Maksudnya yaitu manusia yang diberi umur panjang dan dengan umur yang panjang tersebut tidak mereka sia siakan mereka manfaatkan waktu untuk mencari kebaikan sebanyak-banyaknya untuk bekal menuju alam akhirat.
2. Manusia yang memiliki umur pendek dan umurnya berkah dan barokah. Maksudnya mereka yang memiliki umur pendek namun mereka meninggal dunia dalam keadaan islam dan selalu mengejakan kebaikan karena allah taala.
3. Manusia baik yang memiliki umur panjang dan pendek namun umurnya tidak berkah. Maksudnya mereka yang tidak beriman kepada allah dan tidak mengakui adanya allah tidak melaksanakan ibadah wajib maupun sunnah dan selalu mengikuti hawa nafsunya.
Nah dari ketiga jenis manusia diatas di nomor beberapa kita berada ? Tentunya kita tidak bisa menebak karena masalah umur kita tidak mengetahui namun jika tentang masalah keimanan tentunya kita sendirilah yang mengetahuinya. Oke semoga bermanfaat.
0 Response to "Inilah 3 Jenis Umur Manusia dalam Islam"
Post a Comment